Home / News / Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Gelar Upacara 17 Agustus, Kenakan Pakaian Adat hingga Sarasehan Kerja

Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Gelar Upacara 17 Agustus, Kenakan Pakaian Adat hingga Sarasehan Kerja

Pegawai Perumda Tirta Benteng, Kota Tangerang sedang membawa meriam usai Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 RI.

TANGERANG – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Benteng, Kota Tangerang menggelar Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia, di halaman kantor, Kamis (17/8/23). Dihadiri seluruh jajaran Direksi, Dewan Pengawas dan seluruh karyawan yang lengkap menggunakan pakaian adat dari berbagai daerah.

Menariknya, pasukan pengibar Bendera Merah Putih pada Upacara Kemerdekaan di Perumda Tirta Benteng, melibatkan sembilan security dengan formasi dan gerakan yang kompak.

“Upacara melibatkan seluruh pegawai tanpa terkecuali, ini sebagai wujud kebersamaan menyemarakan hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Ini juga dijadikan momentum menyamakan semangat untuk meningkatkan kualitas pelayanan pada seluruh pelanggan Perumda Tirta Benteng,” ungkap Doddy Effendy, Direktur Utama Perumda Tirta Benteng.

Ia pun menyatakan, yang membedakan di tahun ini, Perumda Tirta Benteng menggelar Sarasehan Kinerja bersama seluruh pegawai. Lewat Sarasehan Kinerja, para pegawai diminta untuk lebih mengetahui, memahami, dan nantinya bisa memaksimalkan seluruh tugas dari masing-masing bidang.

“Disini, masing-masing bidang memaparkan dan menyatakan program yang tengah dilakoni. Harapannya, Perumda Tirta Benteng bisa lebih maksimal dalam memerdekakan hak-hak pelanggan, dengan pelayanan dan program yang lebih maksimal,” katanya.

Sementara itu, Direktur Teknik, Joko Surana menyatakan di momen Kemerdekaan bulan Agustus ini, Perumda Tirta Benteng memberikan program cicilan pelanggan baru, dengan tenor enam kali. Selain itu, adanya program penghapusan denda untuk para pelanggan mulai 18 Agustus hingga akhir bulan.

“Semoga, semarak Kemerdekaan dapat kita rasakan bersama-sama, dalam bentuk apa pun. Salah satunya, program cicilan pelanggan baru dan penghapusan denda ini. Perumda Tirta Benteng dan para pelanggan bisa kian dekat,” harapnya. (gun)

About admin

Check Also

Bapenda Kota Tangerang Targetkan PBB-P2 dan BPHTB 2025 Sebesar Rp1,2 Triliun

TANGERANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) menaikan target Pajak Bumi ...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!