Home / Banten Raya / Menteri ATR BPN Bagikan Sertifikat ke Warga Kabupaten Lebak

Menteri ATR BPN Bagikan Sertifikat ke Warga Kabupaten Lebak

Menteri ATR BPN Hadi Tjahjanto berfoto bersama usai membagikan sertifikat tanah ke warga Kabupaten Lebak.

BANTEN – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) RI, Hadi Tjahjanto, menyerahkan sertifikat tanah hasil redistribusi tanah eks Hak Guna Usaha (HGU) PT. The Bantam & Preanger Rubber di Desa Gunung Anten, Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten jumat, 27 Oktober 2023.

Sertifikat redistribusi tanah diberikan dengan skema hak kepemilikan bersama kepada para petani yang tergabung dalam Masyarakat Pergerakan Petani Banten (P2B).

Redistribusi sertifikat tanah itu terdiri dari 12 bidang dengan subjek hak sejumlah 195 orang sertifikatnya langsung diserahkan oleh Hadi Tjahjanto dengan luas seluruhnya 127 hektare.

Sertifikat tanah yang diredistribusikan kepada masyarakat P2B merupakan hasil penyelesaian konflik agraria yang sudah berlangsung selama lebih dari 20 tahun di lokasi bekas HGU yang sudah berakhir haknya pada tahun 2002.

 

Program reforma agraria merupakan upaya untuk penataan kembali struktur penguasaan, pemilikan, penggunaan, dan pemanfaatan tanah yang lebih berkeadilan melalui penataan aset, disertai dengan penataan akses untuk kesejahteraan dan kemakmuran rakyat Indonesia. Dan alhamdulillah hari ini kita serahkan sertifikat redistribusi tanah eks HGU untuk dimanfaatkan oleh para petani,” kata Hadi.

 

Mantan Panglima TNI itu mengungkapkan, di tingkat kabupaten/kota, kesenjangan ekonomi masih sangat terasa. Sebagai contoh, wilayah Kabupaten Lebak Provinsi Banten yang masih sangat mengandalkan sektor pertanian, memiliki tingkat pendapatan masyarakat yang relatif masih rendah karena masyarakat petani hanya berstatus penggarap.

Beda halnya dengan wilayah Utara Provinsi Banten yang mengandalkan sektor perdagangan, industri, dan pertanian memiliki pendapatan masyarakat yang lebih baik.

“Oleh karena itu, untuk dapat mengurangi tingkat kemiskinan masyarakat yang bekerja di sektor pertanian, perlu adanya upaya pemerataan dalam hal penguasaan, pemilikan, penggunaan, dan pemanfaatan tanah,” ungkapnya.

Reforma agraria dilaksanakan berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2018 yang saat ini sudah diubah dengan Peraturan Presiden Nomor 62 Tahun 2023 tentang Percepatan Pelaksanaan Reforma Agraria, dan dengan regulasi tersebut penyelesaian konflik agraria menjadi lebih cepat diselesaikan, terlebih jika mendapatkan dukungan penuh dari stakeholder dan dinas-dinas terkait.

 

Gugus Tugas Reforma Agraria Provinsi Banten berupaya menyelesaikan permasalahan-permasalahan terutama tanah-tanah bekas hak (HGU/HGB berakhir haknya) dan tanah yang beririsan dengan kawasan hutan dengan mekanisme ditetapkan sebagai objek reforma agraria, selanjutnya dibagikan kepada masyarakat yang memenuhi ketentuan sehingga masyarakat memperoleh keadilan dalam penguasaan dan pemilikan tanah.

“Kami berharap masyarakat Gununganten setelah memperoleh jaminan kepastian hukum hak atas tanahnya dengan mendapatkan sertifikat hak kepemilikan bersama, wajib menjaga dan mengelola bidang tanahnya dengan baik serta menjaga kelestarian alam, sumber daya air, dan sumber daya alam lainnya,” pungkasnya.

Sementara sejumlah warga penggerak lahan tersebut setelah diberikan sartifikat oleh menteri langsung melakukan sujud syukur (Duy)

About admin

Check Also

Kopi Hitam Kota Tangerang Terjunkan Ribuan Relawan Menangkan Airin-Ade dan Sachrudin-Maryono di Pilkada 2024

TANGERANG – Konsolidasi Pemuda-Pemudi Himpunan Taruna Muda (Kopi Hitam) Kota Tangerang, Banten mendeklarasikan sebanyak 1.020 ...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!