Home / Politik / Saraswati Didampingi Ketua DPC PDIP Tangsel Saat Pengundian Nomor Urut Pilkada, Muhamad Kemana?

Saraswati Didampingi Ketua DPC PDIP Tangsel Saat Pengundian Nomor Urut Pilkada, Muhamad Kemana?

Calon wakil walikota Tangsel Rahayu Saraswati terlihat sendiri tanpa didampingi pasangannya Muhamad saat pengundian nomor urut peserta Pilkada Tangsel di Intermark BSD, hari ini.

CNNBanten.id – Calon Walikota Tangsel Muhamad tak terlihat mendampingi Calon Wakil Walikota Tangsel Rahayu Saraswati saat acara pengundian nomor urut peserta pada pemilihan walikota dan wakil walikota Tangerang Selatan (Tangsel) yang di gelar KPU Tangsel di Intermark BSD, Kamis (24/9/2020).

Pantauan cnnbanten.id di lobi Intermark BSD, Rahayu Saraswati datang didampingi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Tangerang Selatan, Wanto Sugito.

Ketika ditanya terkait absennya Muhamad dalam acara pengundian nomor urut peserta hari ini, Rahayu Saraswati hanya menjawab “Doakan saja yang terbaik,” ujar Saraswati yang menggunakan busana long dress berwarna putih dengan selendang berwarna merah.

Sedangkan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang Selatan Wanto Sugito menambahkan, bahwa kehadirannya mendampingi Calon Wakil Walikota Tangerang Selatan Rahayu Saraswati adalah untuk menggantikan Muhamad. “Saya yang gantikan Pak Muhamad hari ini,” tuturnya singkat kepada wartawan, Kamis (24/9/2020).(aul)

About admin

Check Also

Saat Reses, Anggota DPRD Fraksi PKB Tampung Aspirasi Penebangan Pohon

TANGERANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang mengungkapkan, pemangkasan pohon yang berpotensi ...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!