Home / Tangerang Raya / Konser Kebangsaan: Muhaimin Iskandar “Lirik” Sri Mulyani di Pilpres 2024

Konser Kebangsaan: Muhaimin Iskandar “Lirik” Sri Mulyani di Pilpres 2024

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar sedang di tengah-tengah masyarakat saat konser kebangsaan di alun-alun Ahmad Yani Kota Tangerang.

CNNBanten.id – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar masih kasak-kusuk mencari kandidat pendamping dalam bursa pilpres 2024. Sempat disebut sejumlah nama untuk digandeng, ia justru blak-blakan melirik Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati (SMI) untuk dijadikan cawapres.

Hal itu ia sampaikan usai acara Konser Kebangsaan yang digelar di Alun-Alun Ahmad Yani, Kota Tangerang, Minggu (12/06/2022) pagi bersama Band Kotak. “Insya Allah kita maju di 2024 dapat pasangan yang baik, pasangan yang tepat. Salah satu yang saya lirik menjadi calon wakil presiden saya adalah bu Sri Mulyani, Menteri Keuangan,” ujarnya usai acara.

Karena itu ia pun menyampaikan permintaan dukungannya dari masyarakat agar apa yang ia inginkan tercapai. Disinggung apa yang menjadi alasannya memilih Sri Mulyani, mantan Menaker ini menjelaskan Sri Mulyani mempunyai pengalaman mengenai ekonomi, khususnya ekonomi Indonesia. “Ketika kita lagi sulit, di mana krisis akan menjadi resesi dan ini harus diantisipasi. Ini butuh wapres dan kuat soal ekonomi,” ungkapnya.

Ditanya, apakah dirinya sudah menjalin komunikasi politik dengan SMI, Muhaimin mengaku belum. Namun begitu, dia mengatakan, dirinya terlebih akan memasarkan kepada partai dan masyarakat mengenai nama yang masuk dalam radar politiknya.

Sementara saat disinggung soal koalisi, dia menyebut sampai saat masih dilakukan penjajakan. Katanya hampir setiap hari dirinya bertemu dengan ketua umum partai. Dari semua partai yang ada, ujarnya semuanya bersifat masih cair. “Mungkin yang sudah final KIB (Koalisi Indonesia Bersatu), tapi dari berbagai perbincangan masih cair semua, dan saya tetap mengajukan capres dan cawapres kepada semua partai,” terangnya.

Kedatangan Ketua Umum Partai PKB Muhaimin Iskandar ke Kota Tangerang disambut mesra Oleh Walikota Tangerang Arief R Wismansyah, dimana dilihat dilokasi Arief menggunakan kaos bercorak Hijau dan Biru itu membuat tanda tanya apakah akan pindah ke partai PKB atau masih tetap di Partai Demokrat.

Dimana dalam acara yang bertajuk Konser Kebangsaan Muhaimin Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menyatakan kehadiran dirinya ke Kota Tangerang untuk meminta dukungan masyarakat atas rencana pencalonan Presiden pada tahun 2024 mendatang. Selain itu, ia pun memperkenalkan Sri Mulyani yang tengah menjabat Menteri Keuangan sebagai Cawapres untuk dirinya.

“Alhamdulillah dari semua yang hadir militansi PKB nya tinggi dan juga ada yang masuk semangat,” ujar Gus Imin saat dimintai keterangan oleh awak media usai konser kebangsaan di Lapangan Alun-alun Ahmad Yani, Kota Tangerang. (*/gun)

About admin

Check Also

PERUMDAM TB Kota Tangerang Perbaiki Jalan KS Tubun, Akibat Pengerjaan Jaringan Pipa Distribusi Utama (JDU)

TANGERANG – Perumda Tirta Benteng kota Tangerang gerak cepat perbaiki jalan yang rusak akibat pengerjaan ...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!